13 August 2006

Kuis SMS ISENG di TPI Menipu dan menganggap pengguna Ponsel orang bodoh

Saya berani bertanggung jawab dengan ucapan saya. Kuis SMS ISENG di TPI Menipu, dan sangat kentara sekali.

Perhatikan screenshot disamping.
Dengan soal "Berkaitan dengan Musik" siapapun orangnya yang menggunakan HP saya yakin 99% pasti tahu jawabannya. tapi apa yang terjadi? demi mengisi waktu acara, pembawa acara pura-pura menelepon pemirsa dan menjawab tumbang.

Tak apalah kalau pembuat acara punya jawaban, yang pasti tidak akan masuk akal. Teka-teki semakin dipermudah dengan pembawa acara menybutkan soalnya. masih "Berkaitan dengan Musik" dan tinggal menambahkan satu huruf lagi. Pembawa acara pura-pura lagi menelepon pemirsa(tanpa memberitahukan sepotong nomor yang biasa ditampilkan dengan format 081234567xxx). Mungkinkah pemirsa yang ditelpon tidak tahu jawabannya???? kalau dia tidak tahu tentu dia tidak akan ikut mengirim sms yang berbayar Rp. 2000,- per SMS. Tapi apa yang terjadi? si Pemirsa palsu itu menjawab tombang, yang jelas tidak ada kaitannya dengan musik dan jawaban salah. Sebegitu bodoh kah? ini jelas-jelas penghinaan kepada orang yang berHP. saya yakin 100% orang yang berhape dan ikut mengirim sms untuk menjawab soal diatas pasti bisa menjawabnya. Tentu anda juga berfikir semikian bukan?. Teka-teki akhirnya terjawab oleh pemirsa ke 6 yang ditelepon. Tapi saya tidak yakin itu pemirsa betulan. Apa mungkin dengan hadiah 11Jt tidak ada sedikitpun nada kegembiraan yang terdengar?. Ini salah satu trik menipunya, yaitu pemirsanya tidak tahu jawabannya.

Yang lainnya lagi bagaimana?

Gambar disamping ini lebih menghina pengguna ponsel lagi. Sudah jelas tertulis soalnya "Kata Sifat" 5 Penjawab tidak bisa menjawabnya. Kali ini taktik baru digunakan. Diberikan waktu untuk menjawabnya, tapi si penjawab seolah-olah banyak alasan, yang bertanya lah, yang kepanjangan ooo lah, dll akirnya baru bisa dijawab oleh penjawab ke 6. Sesuatu yang sangat mustahil masih ada yang menjawab dengan jawaban "TERSEBAR" ternyata ada yang menjawab demikian. Gila.

Buat MNC, Koran Sindo dan TPI kalau mau bikin acara yang kreatif dikit donk, jangan menipu seperti itu. Saya yang cuma punya otak tak terlalu pintar saja bisa tahu kalau itu penipuan. Ya semoga dengan tulisan ini kita jadi hati-hati untuk menghamburkan uang, walau mungkin kita rasa "ah cuma 2000 perak saja kok. Tapi kalau kita berfikir, 2000 kali 1000 saja sudah 2Jt lo, bayangkan saja, Telkomsel mengklaim pelanggannya berjumlah 18 juta orang. belum lagi yang lain. Hitung sendiri lah, saya yakin yang bisa membaca tulisan ini bukanlah orang yang bodoh.

8 comments:

  1. Anonymous14/8/06 05:50

    Saya mah ngga tertarik tuh dengan acara2 gituan, paling kalau nonton tivi selalu pindah2 chanel karena acaranya kurang menarik apalagi acara kuis dan sinetron! :d yang diembel-embelin penipuan :(

    ReplyDelete
  2. Setelah saya pelajari permainannya, ternyata menipu ya saya sih nggak tertarik untuk ikutan. Dan saya jadi curiga, hampir semua kuis-kuis sms adalah menipu dan judi.

    ReplyDelete
  3. Anonymous15/8/06 01:30

    Betul bang, ini jelas2 penipuan!
    :)

    ReplyDelete
  4. Anonymous26/8/06 16:19

    penipuan + judi !!

    ReplyDelete
  5. Anonymous7/9/06 15:29

    <sarkasme>Grup MNC memang busuk!! Sudah cukup parah kerajaan bisnis ini MERUSAK MORAL bangsa kita. Cukup!! Hentikan!! Goddamned!!</sarkasme>

    ReplyDelete
  6. Anonymous8/9/06 19:17

    Halahhhh...baru lihat acaranya aja sudah males, benar-benar membodohi bangsa. Mengajak untuk hedonis, mengajak untuk gambling / judi.

    ReplyDelete
  7. Anonymous11/9/06 12:41

    gw sih bukan ikutan sms nyaa ... rapi liatin pembawa acaranya... meni cantyik2 deeh.... hehehehe

    ReplyDelete
  8. Anonymous11/9/06 21:37

    Yang namanya sms kuis ya pasti maunya banyak yg kirim sms, makin banyak makin uuntuuuung......sebab sms nya premium... ha..ha..ha.....
    Jangankan sms kuis, lha....kadang kita kirim sms ke org lain gak sampai tapi pulsa berkurang....ha..ha..ha, jadi penipuan bisa terjadi dimana saja kapan saja yg penting ada kesempatan. Yang bego ya..yg kirim sms, udah tau begitu tapi masih mau ikutan........cuma ada bedanya dengan membeli kepuasan melalui ketegangan harap-harap cemas modal 2000 rupiah berharap dapat hadiah ...ternyata pulsa di HP musnah...ha..ha..ha.
    Semua orang memang ada bakat untuk jadi penipu Mas.....mungkin sampean nggak...cuma 'minterin' doang...ha..ha.ha

    ReplyDelete