31 May 2006

Tembakau: Berbahaya Dalam Bentuk dan Samaran Apapun

Sehubungan dengan peringatan Hari Tanpa Tembakau Sedunia 2006 yang jatuh pada tanggal 31 Mei 2006, maka kami, penulis blog yang peduli dengan masalah ini, bermaksud untuk memperingatkan kita semua akan bahaya tembakau:

  1. Memperingatkan kita semua bahwa tembakau BERBAHAYA DALAM BENTUK APAPUN. Rokok, rokok pipa, bidi, kretek, rokok beraroma cengkeh, snus, snuff, rokok tanpa asap, cerutu... semuanya berbahaya.
  2. Memperingatkan kita semua bahwa tembakau dalam jenis, nama dan rasa apapun sama bahayanya. Tembakau BERBAHAYA DALAM SAMARAN APAPUN. Mild, light, low tar, full flavor, fruit flavored, chocolate flavored, natural, additive-free, organic cigarette, PREPS (Potentially Reduced-Exposure Products), harm-reduced... semuanya berbahaya. Label-label tersebut TIDAK menunjukkan bahwa produk-produk yang dimaksud lebih aman dibandingkan produk lain tanpa label-label tersebut.
  3. Menuntut Pemerintah Republik Indonesia untuk sesegera mungkin meratifikasi WHO Framework Convention on Tobacco Control (WHO FCTC) demi kesehatan penerus bangsa. Indonesia adalah satu-satunya negara di Asia yang belum menandatangani perjanjian Internasional ini.

Internet, 31 Mei 2006

Tertanda,

-Darojatun-

27 May 2006

26 tahun telah berkurang lagi umurku

hari ini tanggal 27 Mei 2006 nggak terasa sudah 26 tahun sejak kelahiranku di dunia ini. Gempa 5,9SR mengguncang Yogyakarta dan sekitarnya tadi subuh. Daerah terparah di Bantul dan Klaten(kampungnya In Pramana Budi), menewaskan sedikitnya 5000 jiwa. Semoga Indonesia semakin tabah untuk menghadapi setiap bencana yang melanda.

22 May 2006

Asyik buat ditaro di forum


Kalo kamu termasuk orang yang kurang kerjaan, dan kalau suka dengan gambar yang ada tulisannya seperti di atas kamu juga bisa bikin sendiri dengan kata-kata pilihan kamu sendiri. Tapi sayang masih bahasa Inggris. Coba aja bikin signature sendiri di http://www.danasoft.com


16 May 2006

Langit Biru



















Langitnya indah ya? ini hasil jepretannya Bang Syarif, wartawan Harian Berita Sore. Tapi sayang resolusinya kecil, cuma ukuran VGA.

09 May 2006

Alaman Bolak Padang Nadimpu


Buat teman-teman yang pingin wallpaper bertema Padangsidimpuan, disini Jatun sediakan satu photo dari Padangsidimpuan. Alman Bolak Padang Nadimpu